Sabtu, 06 Februari 2016

Pantai Liang Ambon Pantai Terindah di Indonesia






Pantai Liang Ambon Pantai Terindah di Indonesia

Pantai Liang Ambon Pantai Terindah di Indonesia

Jayanjayan.com – Pantai Liang atau pantai yang juga disebut Pantai Hunimua ini pernah dinobatkan oleh PBB sebagai pantai terindah di Indonesia pada tahun 1990. Tentu hal ini bukan tanpa alasan, tempat wisata di Ambon ini memiliki hamparan pasir putih dipadu dengan air jernih kebiruan yang membuat Anda tak pernah bosan menikmati keindahannya. Yang menjadikan pantai di Ambon ini mengalahkan Bunaken sebagai pantai terindah di Indonesia di tahun 1990 adalah keindahan alam bawah lautnya. Wisatawan bisa melihat keindahan alam bawah laut yang dimiliki pantai ini sedalam 5 meter dengan jarak pandang normal.
Pantai Liang
Keindahan yang dimiliki pantai ini membuat berbagai wisatawan asing menjadikan wisata alam ini sebagai tujuan wisata, wisata asing tersebut kebanyakan dari benua Eropa, turis asal Inggris, Belanda dan Jerman sering datang ke pantai ini, selain dari benua Eropa masih ada lagi wisatawan asing yang ingin melihat keindahan yang ditawarkan pantai ini misalnya turis dari Kanada dan Australia.
Lokasi dan Akses
Nama populer pantai liang ini sesuai dengan lokasinya: Desa Liang, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, atau sekitar 40 km dari pusat kota Ambon. Banyak angkutan menuju Liang, yang jaraknya sekitar 40 kilometer dari Bandar Udara Internasional Pattimura. Selain taksi, ada bus Trans Amboina bertarif Rp 10 ribu. Jalannya mulus sehingga waktu tempuh hanya 30 menit.
Pantai Liang
Wisata
Ombak di pantai ini tidak terlalu besar sehingga cocok untuk bermain air. Jika tak ingin basah, Anda bisa berjemur di pasirnya yang landai. Selan itu, deretan pohon rindang yang berjajar di tepi pantai bisa Anda gunakan untuk berteduh sambil menikmati kuliner setempat.
Pantai Liang
Pasir putih menghampar sepanjang sekitar 1 kilometer dengan lebar 300 meter ini. Untuk bisa masuk Pantai Liang, Anda harus membayar 15.000 Rupiah.

SUMBER : http://www.jayanjayan.com/pantai-liang-ambon-pantai-terindah-di-indonesia/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar